Tuesday, August 9, 2016

Menampilkan Trafik Data Internet Windows 10 Dengan NetSpeedMonitor

Menampilkan Trafik Data Internet Windows 10 Dengan NetSpeedMonitor


FajrInfo – Kamu pernah mengenal program yang satu ini? Program ini pasti sudah sangat familiar bagi kamu pengguna Windows XP dan Windows 7. Yups, NetSpeedMonitor. Kali ini FajrInfo akan membagikan cara untuk menampilkan trafik data internet Windows 10 dengan NetSpeedMonitor. Mari simak tutorialnya!

NetSpeedMonitor Windows 10

NetSpeedMonitor adalah program yang berguna untuk menampilkan trafik data internet yang sedang kita gunakan. Dengan menanamkan program ini, kita akan terbantu karena dapat mengetahui kecepatan internet yang yang terkoneksi dengan komputer/laptop kita.


Tampilan yang disajikan adalah berupa trafik kecepatan upload dan download dalam satuan kilo bit per second (kbit/s) yang terletak pada bagian toolbar pada taskbar, tepatnya sebelah kiri try icon. Tidak hanya itu, program ini juga dapat menunjukkan seberapa besar bandwidth yang kita pakai dalam jangka waktu harian, mingguan, juga bulanan.


Namun entah mengapa dari pihak developer tidak mengupdate program ini lagi. Sehingga sampai sekarang NetSpeedMonitor hanya mentok di versi 2.5.4 saja dan itupun rilis pada tahun 2010 lalu. Alhasil jika program NetSpeedMonitor ini dipasang pada komputer/laptop dengan sistem operasi Windows 10, maka software akan memberi peringatan bahwa program tidak dapat digunakan pada sistem operasi Windows 10 karena NetSpeedMonitor hanya mendukung sistem operasi Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista atau Windows 7.



Lalu bagaimana jika kita ingin tetap “ngotot” untuk memasang program NetSpeedMonitor pada Windows 10? Di bawah ini adalah tutorial yang dapat menjawab pertanyaan tersebut, Mari kita simak dan ikuti langkah-langkahnya!
  • Download terlebih dahulu software installer NetSpeedMonitor sesuai arsitektur Windows 10 kamu
  • NetSpeedMonitor 32 bit atau NetSpeedMonitor 64 bit
  • Sebelum menginstalnya, klik kanan pada software lalu pilih Properties
  • Setelah muncul tampilan properties NetSpeedMonitor, klik pada tab Compatibility lalu ceklis pada fitur Run this program in compatibility mode for: dan pastikan yang dipilih pada kolom tersebut adalah Previous version of Windows. Atau lihat gambar! Lalu klik Apply untuk menerapkan
NetSpeedMonitor Windows 10
  • Kemudian buka program tersebut lalu instal seperti biasa. Maka NetSpeedMonitor ini akan dapat diinstal tanpa ada peringatan seperti sebelumnya
  • Apabila penginstalan telah selesai, maka NetSpeedMonitor akan mengkonfirmasikan apakah program akan ditampilkan pada toolbar di taskbar, lalu klik Yes
  • Lalu NetSpeedMonitor akan menampilkan driver koneksi internet yang kita gunakan. Pilih sesuai driver komputer/laptop kamu kemudian klik Save
  • Jika setelah langkah di atas NetSpeedMonitor tidak menampilkan trafik internet yang berjalan, silahkan ganti driver yang kamu pilih tadi dengan driver yang lain dengan cara klik kanan pada NetSpeedMonitor yang ada di toolbar lalu pilih menu Configuration, setelah menggantinya lalu klik Apply
  • Maka NetSpeedMonitor yang terpasang dengan baik akan menampilkan trafik internet sesuai kecepatan konektifitas provider yang kita gunakan seperti gambar di bawah
Demikian tutorial untuk menampilkan trafik data internet Windows 10 dengan NetSpeedMonitor ini. Apabila ada pertanyaan atau sanggahan silahkan isi kolom komentar yang telah disediakan. Terimakasih, semoga bermanfaat.


Get

download
alternative link download

renata

About renata

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :