Wednesday, August 24, 2016

Cara Membaca Mengucapkan Merek Terkenal yang Benar

Cara Membaca Mengucapkan Merek Terkenal yang Benar


Cara Membaca & Mengucapkan Merek Terkenal yang Benar
Cara Membaca Merek Terkenal Luar Negeri yang Benar: Huawei, Asus, Adobe, Nike, Samsung, Michelin, dll.

TIDAK masalah sebenarnya jika kita salah ucap atau salah baca, yang penting orang mengerti. Namun, lebih baik jika mengucapkan merek-merek terkenal di bawah ini dengan benar.

Memang, akan jadi masalah, jika orang lain juga belum tahu cara baca yang benar, sehingga yang kita ucapkan tentang merek-merek atau brand terkenal di dunia ini dianggap aneh atau tidak dimengerti.

Berikut ini Cara Membaca & Mengucapkan Sejumlah Merek Terkenal yang Benar. Dikutip dari sebuah Grup Facebook dan Log Viva.

1. Huawei: wah-wei
Gampang ya, sebut aja “hua-wei”. Ternyata, cara membaca Huawei adalah ‘wah-wei.’

2. Asus: Ei-seus
Biasanya kita sebut saja, “A-Sus”. Ternyata, Asus ini kata petinggi Asus sendiri, beneran dieja dengan lafal bahasa inggris. Jadinya “Ei-seus.”

3. Xiaomi: Show-mi
Biasanya tinggal ganti “X” dengan disebut “Ts” jadi kita sebut “Tsiaomi”.Ternyata oleh Xiaomi sendiri, cara membaca yang benar adalah “show-mi.” Hilangkan huruf “i” setelah “X”.

4. Adobe: E-do-bi
Karena ini brand Amerika, kita eja dengan “A-dob”, menghilangkan “e”. Ternyata yang benar adalah “e-do-bi”.

5. Nike: Naik-i
Bukan dibaca “Na-ik”. Huruf “e”-nya dibaca "i". Jadinya ,“Naik-i”. huruf “i” ini seperti kita mengeja bahasa inggris “key”.

6. Samsung: Sahm-song
Samsung kita sebut biasa aja sesuai lafal. Ternyata cara mengeja Samsung adalah “Sahm-song”. Bukan “u” tapi “o”. Sedankan mengeja “sam” harus ada huruf “h” nya jadi “sahm”.

6. Hyundai: Han-de
Mengeja Hyundai ternyata adalah “Han-de” Memang, Hyundai ini sebenarnya meniru Honda loh gais awalnya! tapi sekarang lumayan keren kan hehe..

7. Hermes: Ermes
Merek tas asal Paris ini dibaca “ermes”. Pakai “s” dan tanpa H.

8. Sprite: Sprait
Minuman bersoda asal AS ini biasanya kita baca “seprit”, dengan hilangkan huruf “e”. Ternyata yang benar seperti baasa inggris yaitu “sprait”.

9. Carrefour: Karfur
Karena ada “Care” kita baca jadi “kerfur”. Padahal ini merk Perancis bukan Amerika/Inggris, dengan dua huruf r bukan satu. Cara membaca Carrefoour adalah “karfur”.

10. Skype: Skaip
Ini kebolak biasanya dengan Nike dan Adobe. Disini kita suka baca dengan “skaipi”, huruf “e” dibaca. Padahal, cara membacanya hanya “Skaip”.

11. Peugeot: Pe-zyo/Pu-Syou
Masih belibet ala-ala Perancis. Pabrikan mobil negeri Napoleon ini kadang dieja dengan “pis-syu”. Padahal, ejaan yang benar adalah “pe-zyo”. Peu jadi “Pe” bukan “Pi”. Geot jadi “zyo” bukan “syu”.

12. Guy Laroche: Gi Larosh Dibaca Gi Larosh bukan “Gay” atau “Guy” Larosh.

13. Louis Vuitton: Lui Vitong Dibaca “Lui Vitong” bukan “Lui Vuton”

14. Michelin: Misyelang
Merk ban dibaca “Misyelang” bukan “misyelin”.

15. Sophie Martin: Sofi Martang
Dibaca “Sofi Martang” bukan “sofi martin”.

16. L’oreal: Loreal Dibaca : Loreal bukan “loriel”.

17. Esprit: Espri Dibaca “espri” bukan “esprit” atau “isprit”.

18. Channel: Syanel
Ini merk perancis bukan Inggris/Amerika so bacanya “syanel” bukan “chennel” atau “channel” apalagi “kanel”.

19. Pierre Cardin: Pier Kardang
Bacanya “Pier Kardang” bukan “Pier Kardin”.

20. Saint-Laurent: Sang Lorang
Dibaca “Sang lorang” bukan “ives seint lauren”.

21. Levis: Livais
22. Guess: Ges
23. Versace: ver-sa-ci
24. Mizon: mai-zown
25. Guinnes: Gines
26. Chevrolet: Sye-fro-le
27. Porsche: Por-sye

Ada tambahan? 


Get

download
alternative link download

renata

About renata

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :